Menyapa Diri, Merawat Hati: Kecerdasan Emosional sebagai Jalan Kembali ke Rumah Jiwa
PENGANTAR Di tengah kesibukan sehari-hari, manusia kerap terperangkap dalam kebiasaan dan tekanan hidup yang tiada henti. Fokus pada menyelesaikan tugas, memenuhi harapan orang lain, dan mengejar berbagai prestasi. Namun, di tengah semua itu, satu hal yang sering terabaikan adalah diri kita sendiri. Sering kali lupa untuk sejenak bertanya, “Bagaimana sebenarnya perasaanku hari ini?” atau “Apakah aku benar-benar puas dengan keputusan yang kuambil?” Inilah mengapa kecerdasan emosional sangat penting. Kecerdasan emosional bukan sekadar kemampuan mengelola kemarahan atau mempertahankan hubungan sosial yang harmonis. Akan tetapi, kecerdasan emosional merupakan kemampuan untuk menyadari apa yang kita rasakan, mengidentifikasi arti di balik emosi itu, dan mengolahnya dengan tepat. B anyak manusia menjalani hidup tanpa benar-benar memahami diri. Mengetahui nama, latar belakang, pekerjaan, serta impian. Namun kerap tidak menyadari lapisan terdalam dalam diri...